Sabtu, 09 April 2022

SOAL PAS GANJIL 2021 ADMINISTRASI TRANSAKSI KELAS XII

Proses yang digunakan untuk memeriksa kesesuaian uang disebut…….

A. Verifikasi 

B. Identifikasi 

C. Deskripsi 

D. Validasi 

E. Informasi  

Unsur pengamanan yang diperuntukkan bagi profesional, seperti kasir bank, kasir supermarket, dan bendahara, agar dapat dengan mudah mengenali keaslian uang rupiah disebut…….

A. Overt 

B. Semicovert 

C. Cover 

D. Covert 

E. Closed  

Bahan tertentu yang ditanam pada kertas uang dan tampak sebagai suatu garis melintang atau beranyam disebut………

A. Rainbow printing 

B. Security thread

C. Optically variable ink

D. Latent image

E. Cetak intaglio 

Hasil cetak yang terdapat pada angka nominal, huruf terbilang, tulisan Bank Indonesia, gambar utama dan lambang negara Burung Garuda adalah………

A. Blinde code

B. Latent image

C. Cetak intaglio

D. Watermark

E. Rectoverso 

Hasil cetak pada bagian muka dan belakang uang yang beradu tepat dan saling mengisi, menghasilkan gambar logo BI secara utuh apabila diterawangkan ke arah cahaya adalah………

A. Blinde code

B. Latent image

C. Cetak intaglio

D. Watermark

E. Rectoverso 

Huruf dan angka yang terdapat dalam uang jika disinari lampu ultraviolet akan memendar berubah warna menjadi merah menjadi orange dan hitam menjadi hijau disebut……..

A. Kode seri

B. Nomor uang

C. Kode uang

D. Nomor seri

E. Nomor identitas

Alat pembayaran yang dapat bertindak sebagai kartu ATM yang dapat digunakan untuk menarik sejumlah uang pada mesin ATM adalah……..

A. Kartu kredit

B. Cek

C. Bilyet giro

D. Voucher

E. Kartu debet

Response message approval pada mesin EDC menandakan bahwa……..

A. Transaksi di tolak

B. Gangguan komunikasi atau swipe ulang

C. Transaksi berhasil

D. Mengetik kartu rusak atau swipe ulang

E. Menghubungi bank yang mengeluarkan mesin EDC

Pengoperasian mesin EDC yang digunakan untuk membatalkan transaksi adalah…….

A. Amount

B. Void

C. Settlement

D. Reprint

E. Print 

Berikut tanda uang palsu yang dapat dideteksi secara langsung adalah……..

A. Adanya logo BI yang akan berubah warna jika dilihat dari sudut pandang yang berbeda.

B. Terdapat cetak pelangi yang akan berubah warna jika dilihat dari sudut pandang berbeda.

C. Adanya garis melintang atau beranyam pada uang.

D. Memiliki warna yang kurang terang dan tidak jelas.

E. Terdapat kode tertentu untuk mengenali jenis pecahan bagi tunanetra.  

Berikut hal-hal yang terdapat di bagian depan kartu debet, kecuali……..

A. Tanggal kedaluwarsa

B. Logo bank penerbit

C. Hologram

D. Setrip tanda tangan

E. Nama pemegang kartu 

Alat yang digunakan untuk menyampaikan pesan dari komunikator kepada komunikan, baik secara langsung maupun tidak langsung disebut……..

A. Komunikan

B. Komunikator

C. Feedback

D. Pesan

E. Media komunikasi 

Jenis komunikasi yang dilakukan dengan tidak mempergunakan kata-kata, baik tulisan maupun ucapan melainkan mempergunakan gerakan-gerakan atau lambang-lambang disebut…………

A. Primer

B. Perseorangan

C. Kelompok

D. Verbal

E. Nonverbal  

Fungsi komunikasi yang menunjukkan perasaan sayang, peduli, rindu, simpati, gembira, sedih, takut dapat disampaikan lewat kata-kata, yaitu sebagai komunikasi……..

A. Ekspresif

B. Ritual

C. Sosial

D. Instrumental

E. Pendidikan   

Berikut yang merupakan kelebihan telepon jenis digital, kecuali……

A. Mempunyai fungsi sebagai interkom dan radio panggilan.

B. Mempunyai speakerphone tambahan.

C. Mempunyai headset.

D. Hanya memuat 2-3 line telepon dan 1-2 ekstansi saja.

E. Dapat memindahkan panggilan secara otomatis.

Tatacara menangani telepon masuk yang baik adalah, kecuali……..

A. Jangan membiarkan telepon berdering lebih dari tiga kali.

B. Ucapkan salam terlebih dahulu begitu telepon di angkat.

C. Menutup telepon setelah penelepon memutuskannya terlebih dahulu. 

D. Mengangkat telepon langsung kepada inti pembicaraan.

E. Menyiapkan buku catatan dan alat tulis untuk mencatat hal-hal penting

Jaringan yang mirip dengan jaringan telepon tetapi hanya digunakan untuk mengirimkan pesan berbasis teks, yaitu……………..

A. Faksimile

B. Pesawat telepon

C. Short  Message Service (SMS)

D. Telex

E. Wireless intercom

Jika seseorang ingin mengirim suatu dokumen dan penerima mendapatkan salinan dokumen yang dikirim harus menggunakan alat komunikasi……….

A. Pesawat telepon

B. Telex

C. Facsimile

D. Wireless intercom

E. Microphone    

Alat komunikasi tanpa kabel yang digunakan untuk komunikasi antar ruangan di lingkungan rumah, kantor, atau toko adalah……….

A. Pesawat telepon

B. Telex

C. Facsimile

D. Wireless intercom

E. Microphone 

Fasilitas yang memungkinkan pengguna dapat menggunakan telepon dengan banyak pelanggan lainnya secara bersamaan adalah…….

A. Hunting system

B. Hotline

C. Conference call

D. Collect call

E. Follow me 

Jelaskan apa perbedaan antara Kartu Kredit dan Kartu Debit

Sebutkan beberapa sikap yang diperlukan dalam mengoperasikan alat bantu verifikasi!

Sebutkan beberapa kelebihan/keunggulan telepon jenis digital!

Sebutkan bagaimana tatacara dalam menangani telepon masuk!

Sebutkan pula beberapa kode etik yang perlu diperhatikan dalam menggunakan telepon!


0 comments:

Posting Komentar